Misi 9 Matrikulasi Ibu Profesional; Saya Berkarya Saya Bahagia


 Setelah pekan lalu kami ditugaskan untuk memilih satu aktifitas untuk dijadikan karya, pekan ini kami diminta untuk berkarya. Yaitu sharing hal yang membuat kita berbinar, melalui live media sosial atau kulwap di whatsapp grup. 

Jujur saya bukan orang yang suka tampil di depan panggung, saya mudah gugup dan kurang percaya diri. Alhamdulillah IP memberikan kesempatan untuk  berkolaborasi dengan mahasiswi matrikulasi lainnya. Dan saya bertemu dengan Mbak Iga (IP Banyumas Raya) dan Mbak Reni (IP Tangerang Selatan) untuk menjadi teman kolaborasi. 

Persiapan

Karya yang ingin kami bagikan kali ini adalah seputar dunia literasi, kami bertiga sama-sama memiliki minat menulis dan suka melakukannya. Jadi diputuskan untuk membahas tema Nulis Artikel Untuk Pemula. Media yang akan kami gunakan adalah WhatsApp grup.

Saya membuat grup WhatsApp terlebih dahulu sebelum persiapan lainnya, agar mudah menyalin link grup saat dibagikan. 

Selebaran

Kami membuat selebaran. Saya membagikannya di media sosial (WhatsApp dan Instagram), di grup WAG 2, dan di grup HIMA Bekasi. 

Merumuskan Materi

Langkah selanjutnya adalah menyepakati materi yang akan kami sampaikan dan membuat slide materi. Saya membuat slide materi mengenai teknik membuat artikel dan jenis-jenis artikel. Adapun Mbak Iga membuat materi mengenai menulis artikel berdasarkan SEO dan tips-tips kepenulisan artikel.

Materi yang saya buat adalah sebagai berikut: 



Rundown acara: 

Rabu, 6 Juli 2022 
17.00: Mbak Reni selaku moderator membagikan PDF materi yang sudah dibuat oleh saya dan Mbak Iga.
 
Kamis, 7 Juli 2022 jam 08.20: Mbak Reni kembali masuk di grup untuk menyapa peserta sekaligus membuka kolom pertanyaan. 
Kamis, 7 Juli 2022
19.45: Mbak Reni membuka grup kembali, mempersiapkan pembukaan sesi sharing. 

20.00: CV dikirimkan ke grup, saya memperkenalkan diri, menyapa peserta, dan melempar pertanyaan, memberi penjelasan ringkas, kemudian menjawab pertanyaan.

20.30: Sesi Mbak Iga. Beliau memperkenalkan diri, memberi penjelasan ringkas, dan menjawab pertanyaan. 


21.19: Kelas ditutup dengan closing statement


Pembubaran Grup

Atas instruksi dari Kaptenik matrikulasi IIP, Mbak Siti Rohmah, grup harus dibubarkan setelah acara sharing selesai. Alhamdulillah saya dan tim sudah membubarkan grup Nulis Artikel Pemula. 


Kesan 

Saya sangat bahagia dan bangga menjadi mahasiswi IIP, karena dengan bergabung di IIP, saya termotivasi untuk keluar dari zona nyaman saya, berusaha untuk tampil di depan publik dan membagikan sedikit ilmu yang saya punya. 
Ini adalah pengalaman pertama saya membuat selebaran acara saya sendiri, berkolaborasi dengan teman baru yang sebelumnya belum saling mengenal, membuat grup untuk acara sendiri, manyiapkan slide materi, bahkan membuat CV. Alhamdulillah. 

Saya juga ikut beberapa sesi sharing teman-teman matrikulasi lainnya, dan masya Allah banyak sekali ilmu yang saya dapatkan. 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Misi 9 Matrikulasi Ibu Profesional; Saya Berkarya Saya Bahagia"

Post a Comment